Dewasa ini konsep smart city sedang ramai dicanangkan oleh pemerintah baik itu di tingkat Provinsi, Kota, maupun Daerah untuk mengatasi kemelut masalah tata kelola perkotaan. Lantas apa itu smart city?

 

Pada umumnya, smart city merupakan sebuah penggunaan teknologi informasi dan komunikasi untuk membantu peningkatan tata kelola suatu kota. Smart city juga dapat didefinisikan sebagai konsep kota yang memanfaatkan teknologi informasi untuk mengintegrasikan seluruh infrastruktur dan pelayanan dari pemerintah kepada masyarakat. Menurut IBM, smart city merupakan sebuah kota yang membuat sistem mereka menjadi terinstrumentasi, saling terhubung, dan cerdas. Tujuan dari smart city sendiri yaitu untuk mewujudkan pembangunan berkelanjutan dengan meningkatkan layanan masyarakat melalui pengintegrasian beberapa elemen yang ada di dalam sebuah perkotaan seperti pemerintahan, ekonomi, kualitas hidup, lingkungan, energi, dan transportasi. 

 

Pengembangan smart city dilakukan dengan mengacu kepada kerangka pengembangan atau framework yang secara umum memiliki tiga bagian yaitu smart infrastructure, smart integrated ecosystem management, dan smart solution. Dalam pengimplementasiannya, pengembangan smart city banyak difokuskan pada area-area yang menjadi permasalahan bagi sebuah kota. Secara umum, terdapat enam fokus atau pilar implementasi pengembangan smart city di Indonesia. Berikut merupakan enam pilar smart city yang menjadi acuan pengembangan smart city di Indonesia menurut Kemenkominfo.

  1. Smart Governance, pengembangan e-governance atau tata kelola pemerintahan berbasis digital.
  2. Smart Branding, pengembangan suatu daerah berdasarkan potensi dan peluang yang dimiliki agar dapat meningkatkan daya saing daerah tersebut.
  3. Smart Economy, pengembangan kewirausahaan, dan e-commerce.
  4. Smart Living, mendorong terwujudnya kota layak huni yang menjamin kualitas hidup masyarakat di dalamnya seperti kemudahan akses terhadap layanan pendidikan dan kesehatan serta jaminan keamanan.
  5. Smart Society, pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia yang melek teknologi, dukungan penelitian, dan pengembangan karakter sosial budaya masyarakat.
  6. Smart Environment, pengelolaan lingkungan, sumber daya alam, dan sumber energi terbarukan berbasis digital.

 

Di Indonesia sendiri, Kemenkominfo berkolaborasi dengan Kementerian Dalam Negeri, Kementerian PUPR, Bappenas, dan Kantor Staf Kepresidenan, telah mencanangkan program ‘Gerakan 100 Smart City’. Program ini ditujukan untuk mendorong pengembangan smart city di Indonesia antara lain dengan memberikan bimbingan penyusunan masterplan smart city dan pendampingan pelaksanaan quick win program smart city. Sehingga Kabupaten/Kota dapat memaksimalkan pemanfaatan teknologi dalam tata kelola kota, meningkatkan pelayanan publik, dan mengakselerasikan potensi yang dimiliki oleh masing-masing daerah. Penyusunan masterplan dan quick win smart city untuk 100 Kabupaten/Kota ini dilaksanakan dalam rentang waktu tiga tahun dengan penjabaran 25 daerah di tahun 2017, 50 daerah di tahun 2018, dan 25 daerah di tahun 2019.

 

Source :

Puspitasari Chasandra Puspitasari, C. (2021, April 21). Sejarah Dan Konsep smart city Dalam Dunia Teknologi Informasi: Binus University Malang: Pilihan universitas terbaik di malang. BINUS UNIVERSITY MALANG | Pilihan Universitas Terbaik di Malang. Retrieved February 3, 2022, from https://binus.ac.id/malang/2021/04/sejarah-dan-konsep-smart-city-dalam-dunia-teknologi-informasi/ 

Rizkinaswara, L. (2020, January 31). Gerakan Menuju 100 smart city. Ditjen Aptika. Retrieved February 3, 2022, from https://aptika.kominfo.go.id/2020/01/gerakan-menuju-100-smart-city-2/ 

What exactly is a smart city? Economic Journal. (2017, November 23). Retrieved February 3, 2022, from https://www.economicjournal.co.uk/2017/11/what-exactly-is-a-smart-city/ 

6 DIMENSI Kulonprogo SMARTCITY. Smart City Kulon Progo. (n.d.). Retrieved February 3, 2022, from http://smartcity.kulonprogokab.go.id/smart_economy 

Yusuf. (2021, September 21). Lewat Enam Pilar Utama kominfo Berupaya Hadirkan 100 Smart City. Ditjen Aptika. Retrieved February 3, 2022, from https://aptika.kominfo.go.id/2021/09/lewat-enam-pilar-utama-kominfo-berupaya-hadirkan-100-smart-city/ 



Share:

Tags: